Sabtu, 11 Mei 2013

Geliat Batik Lendah Kulon Progo, dari Buruh Menjadi Para Bos


Geliat Batik Lendah Kulon Progo, dari Buruh menjadi Para Boss…
Oleh : Sapardiyono.
1366367110924919097
dok pribadi. Batik Sembung, salah satu pengusaha batik yang sukses.
Batik Lendah Kulon Progo, tidak pernah terdengar sebelumnya, “nyaris tidak terdengar” meminjam istilah iklan salah satu produk mobil.. atau dengan kata lain tidak punya eksistensi. Kalau kita menyebut batik maka yang terpikir oleh kita adalah sentra-sentra industri besar seperti Solo, Pekalongan, Yogyakarta dll. Benar bahwa Kecamatan Lendah Kabupaten Kulon Progo adalah bagian dari Wilayah D.I.Yogyakarta, namun tentu Batik Lendah Kulon Progo berkembang mencari eksistensi sendiri, menuju jati diri yang khas, namun tidak meninggalkan sejarahnya sebagai salah satu bagian dari sentra batik di Yogyakarta.

Jumat, 08 Februari 2013

Keputusan Bawaslu Final dan Mengikat, kecuali untuk Tahap Verifikasi Parpol dan Penyusunan Daftar Calon

13602254531528349040
sumber : kompas.com



Keputusan Bawaslu Final dan Mengikat,
kecuali untuk tahap Verifikasi Parpol dan Penyusunan Daftar Calon
Oleh : Sapardiyono


Pemilu sebetulnya masih lama, pemungutan suaranya baru akan dilakukan pada tanggal 9 April 2014, artinya masih setahun lebih atau tepatnya masih 14 bulan lagi. Kita bisa berdiskusi panjang jika memperdebatkan waktu itu, 14 bulan adalah waktuyang amat panjang jika kita memahami bahwa pemilu hanyalah pemungutan suara saja, namun juga bisa dipahami sangat pendek megingat sebetulnya banyak tapan-tahapan yang harus dilalui di dalammya seperti pembuatan daftar pemilih, pendaftaran calon, kampanye, persiapan logistik dll.

Kamis, 07 Februari 2013

Partai Politik, Layaknya “Setan yang Diperlukan”


Partai Politik, Layaknya “Setan yang Diperlukan”
Oleh: Sapardiyono

13481852071623335734

dok.pribadi. parpol pilar demokrasi
Untuk mengenang jasa salah satu putra terbaiknya UGM rela mengganti nama salah satu bangunan bersejarah yang dimilikinya yaitu Gedung Purna Budaya menjadi Pendopo Gedung Soenardi Hardjasoemantri. Prof Soenardi yang meninggal beberapa tahun yang lalu akibat kecelakaan pesawat terbang memang sangat pantas dikenang dan dijadikan contoh bagi generasi sesudahnya karena dedikasi beliau yang luar biasa terhadap wong cilik dan UGM yang merakyat, beliau adalah pencetus program KKN yang kemudian dicontoh oleh hampir semua perguruan tinggi di Indonesia.

Rabu, 06 Februari 2013

Dari Festival Durian Menoreh


13599656712085374487
dok Pribadi
durian kuning menoreh….ueenak…

Minggu Pagi kemarin, suasana di Jogja agak mendung, cuman mendung kan tidak berarti hujan. Aku dan kawan-kawan meluncur menuju Kecamatan Kalibawang di Kabupaten Kulon Progo tepatnya di Rest Area Pasar Bendo. Mengapa? Ya mengobati rasa penasaran akan menyaksikan festival durian dan sekaligus mencicipi ueenakknya Durian Kuning Menoreh.